Sosialisasi Jenis Jenis Pelayanan dan Hak & Kewajiban Pasien
Puskesmas Wangon II melaksanakan kegiatan Sosialisasi Jenis Jenis Pelayanan dan Hak & Kewajiban Pasien pada Kamis, 20 Juli 2023 di Gedung Puskesmas Wangon II. Kegiatan ini dilakukan di gedung Puskesmas Wangon II. Sosialisasi diberikan kepada pengunjung dan pasien di Puskesmas Wangon II.
Jenis jenis pelayanan yang di selenggarakan oleh Puskesmas Wangon II yaitu :
1. Pemeriksaan Umum 2. Pelayanan Kesehatan Gigi dan Mulut 3. Pelayanan KIA 4. Pelayanan USG 5. Pelayanan KB 6. Pelayanan MTBS |
7. Pelayanan Prolanis 8. Pelayanan Persalinan 9. Pelayanan Konseling Gizi 10. Pelayanan Laboratorium 11. Pelayanan EKG 12. Pelayanan Farmasi |
Hak dan Kewajiban Pasien yaitu :
Hak Pasien : 1. Memperoleh informasi mengenai tata tertib dan peraturan yang berlaku di Puskesmas 2. Memperoleh informasi tentang hak dan kewajiban pasien 3. Memperoleh layanan yang manusiawi, adil, jujur dan tanpa diskriminasi 4. Memperoleh layanan Kesehatan yang bermutu sesuai dengan standar profesi dan standar prosedur operasional 5. Memperoleh layanan yang efektif dan efisin sehingga pasien terhindar dari kerugian fisik dan materi 6. Mengajukan pengaduan atas kualitas pelayanan yang di dapatkan 7. Mendapatkan privasi dan kerahasiaan penyakit yang di derita termasuk data medisnya 8. Memperoleh keamanan dan keselamatan dirinya selama dalam perawatan di Puskesmas |
Kewajiban Pasien : 1. Mematuhi peraturan yang berlaku di Puskesmas 2. Menggunakan fasilitas Puskesmas secara bertangung jawab 3. Menghormati hak pasien lain, pengunjung dan hak tenaga Kesehatan serta petugas lainnya yang bekerja di Puskesmas 4. Memberikan informasi yang jujur lengkap dan akurat sesuai dengan kemampuan dan pengetahuannya tentang masalah kesehatannya 5. Memberikan informasi mengenai kemampuan finansial dan jaminan Kesehatan yang dimilikinya 6. Memberikan imbalan jasa atas pelayanan yang diterima |
Harapannya setelah di lakukan sosialisai mengenai jenis-jenis pelayanan dapat menambah pengetahuan masyarakat tentang pelayanan yang ada di puskesmas dan pemahaman hak dan kewajiban pasien.